Panduan Cara Menggunakan Dispenser Arisa Galon Bawah Terbaru

Dispenser Arisa adalah salah satu produk dari jenis dispenser Galon bawah yang didesain untuk memudahkan pemasangan botol galon tanpa ribet.

Dengan menggunakan tangki galon bawah maka anda akan lebih mudah dalam memasang galon tanpa mengangkatnya seperti pada dispenser galon atas. Berikut ini kami sajikan beberapa panduan pemakaian dispenser Arisa yang dikutip dari Channel YouTube resmi Arisa "ARISA Electronic and Home Appliances".


Cara memasang galon:

1. Buka pintu dispenser, dekatkan botol galon.

Buka pintu dispenser, dekatkan botol galon.

2. Longgarkan ulir pengunci Bottle port, lalu pasangkan pada mulut galon. Setelah masuk, kencangkan kembali ulir pengunci dengan memutarnya searah jarum jam.

Longgarkan ulir pengunci Bottle port, lalu pasangkan pada mulut galon. Setelah masuk, kencangkan kembali ulir pengunci dengan memutarnya searah jarum jam.

3. Masukkan dan letakkan botol galon ke dalam kabinet dispenser, lalu tutup kembali pintu dispenser dengan rapat.
Masukkan dan letakkan botol galon ke dalam kabinet dispenser, lalu tutup kembali pintu dispenser dengan rapat.

Mengoperasikan dispenser

Menyalakan:

1. Nyalakan dispenser dengan menekan tombol power ke posisi "ON" yang ditandai dengan tanda "|" . Tunggu proses pengisian tanki selama kurang lebih 5 menit.

Nyalakan dispenser dengan menekan tombol power ke posisi "ON"

2. Perhatikan lampu display, bila berkedip maka proses pemanasan dan pendinginan sedang berlangsung. Pada bagian ini terdapat indikator waktu, indikator proses pemanasan (Heating), dan pendinginan (Cooling) yang dapat diatur sesuai keperluan.

bila lampu display berkedip maka proses pemanasan dan pendinginan sedang berlangsung

Pemanasan/Pendinginan:

Untuk melakukan proses pemanasan/pendinginan air, tekan tombol pemanas dan proses pemanasan akan berlangsung selama kurang lebih 15 menit (Panas) dan 45 menit (dingin). Lampu display akan berkedip untuk menunjukkan proses pemanasan/pendinginan.


Mengatur suhu dan waktu:

Untuk mengatur suhu dan waktu, Anda dapat menggunakan tombol pengatur suhu dan waktu yang dapat diatur sesuai dengan keinginan anda. Caranya adalah dengan menekan tombol UP/DOWN untuk menambahkan/menurunkan suhu dan waktu, tombol ini ditekan beberapa kali hingga mendapatkan angka yang diinginkan.


Mengatur (Seting) suhu air panas yang keluar pada keran "HOT"

1. Tekan tombol "SET" hingga angka digital yang berada di atas tulisan (HEATING) berkedip-kedip.

Menyalakan dispenser Arisa galon bawah

2. Tekan tombol "UP" untuk menambah atau "DOWN" untuk mengurangi hingga mendapatkan suhu panas yang diinginkan. Misalnya anda akan membuat kopi tubruk maka atur agar angka suhunya sekitar 90 derajat selsius atau lebih.

tombol "UP" untuk menambah atau "DOWN" untuk mengurangi-dispenser Arisa


Mengatur (Seting) suhu air dingin yang keluar pada keran "COOL"

Untuk mengatur suhu air dingin yang keluar dari keran Cool caranya hampir sama dengan cara mengatur suhu pada keran HOT. Bedanya terletak pada saat kita menekan tombol SET, maka yang berkedip adalah angka digital yang ada di atas tulisan "COOLING".


Tombol Pengaman keran HOT

Tombol Pengaman keran HOT dispenser Arisa

Dispenser Arisa memiliki tombol khusus yang berguna untuk melindungi keselamatan pengguna terutama anak-anak. Tombol ini terletak pada keran HOT. Letaknya tepat di atas keran HOT, berwarna merah. Untuk mengaktifkannya (Menutup keran agar air tidak mengalir) geser tombol merah ke arah kiri, dan untuk geser ke arah kanan untuk membuka keran dan mengalirkan air.


Incoming search: harga dispenser arisa twd1xl, dispenser arisa bwd 1zl, dispenser arisa 2 kran, dispenser arisa wd 0911t, cara menggunakan dispenser arisa, dispenser arisa galon bawah terbaru, cara pakai dispenser arisa, gambar dispenser arisa, bongkar dispenser arisa

Post a Comment for "Panduan Cara Menggunakan Dispenser Arisa Galon Bawah Terbaru"