Salah satui hal yang membuat repot di rumah adalah tersumbatnya saluran air, baik itu saluran pembuangan dari kamar mandi ataupun tempat mencuci piring dan wastafel.
Saluran tersebut biasanya tersumbat oleh beberapa jenis sampah, diantaranya adalah bekas sabun dan sisa makanan. Berikut ini tiga jenis pembersih sederhana yang dapat dilakukan untuk melancarkan aliran air pada saluran pembuangan tersebut. Bahan alami ini selain membuat saluran air menjadi lancar, juga dapat merawat dan membersihkan wastafel atau tempat mencuci piring Anda.
Baking soda
Cuka
Jus lemon
Tips mencegah tersumbatnya saluran:
Saluran tersebut biasanya tersumbat oleh beberapa jenis sampah, diantaranya adalah bekas sabun dan sisa makanan. Berikut ini tiga jenis pembersih sederhana yang dapat dilakukan untuk melancarkan aliran air pada saluran pembuangan tersebut. Bahan alami ini selain membuat saluran air menjadi lancar, juga dapat merawat dan membersihkan wastafel atau tempat mencuci piring Anda.
Baking soda
- Masukkan air panas ke dalam pipa pembuangan kira-kira satu sampai dua liter lalu diamkan selama 20 menit, usahakan selama itu saluran air jangan digunakan dulu.
- Tambahkan serbuk baking soda dan biarkan semalaman.
- Anda juga dapat menambahkan cuka dengan baking soda sekaligus, kemudian tuangkan ke saluran pembuangan.
- Sehari setelahnya tuangkan air panas ke dalam saluran untuk membuang sisa-sisa penyumbatan.
Cuka
- Apabila air sangant lambat untuk mengalir coba tuangkan beberapa tetes cuka ke dalam pipa wastafel, kemudian diamkan selama 25 menit.
- Tuangkan air panas ke dalam lubang.
- Untuk menghilangkan sisa partikel dari pipa yang tersumbat gunakan sebuah lidi, sampai bersih benar.
- Ulangi sekali lagi menuangkan air panas di saluran.
- Bila saluran masih tersumbat, ulangi proses sampai pipa bersih sepenuhnya tidak mampet lagi..
Jus lemon
- Campurkan jus lemon dengan baking soda lalu tuangkan ke dalam saluran pembuangan.
- Biarkan campuran tersebut meresap di dalam saluran selama 30 menit.
- Lakukan ini setiap hari untuk Mencegah penyumbatan saluran air dapur.
- Pastikan Anda membersihkan wastafel untuk menghindari partikel sisa makanan masuk dalam pipa.
Tips mencegah tersumbatnya saluran:
- Jangan biarkan sampah lolos memasuki saluran yakni dengan menempatkan saringan dengan lubang kecil.
- Sebelum mencuci piring, pisahkan sampah dari alat makan, seperti sisa nasi, potongan sayuran, dan sisa makanan lainnya termasuk ampas kopi dan teh.
- rajin-rajinlah membersihkan saringan pada wastafel.
Post a Comment for "Cara Memperbaiki Saluran Air Yang Tersumbat Secara Alami"
Silahkan berkomentar dengan kata-kata yang sopan, dilarang menyertakan link aktif. maaf, komentar tidak akan langsung dibalas karena Saya tidak selalu online. terimakasih atas kunjungannya.