Bahan dan Resep Membuat Bedak Anti Bau Keringat

Bedak anti bau keringat adalah bedak yang digunakan untuk menghilangkan bau keringat yang tidak enak. Bedak anti bau keringat dapat membantu menyerap keringat dan mengurangi bau badan yang tidak sedap, seperti bau ketiak. 

Bahan dan Resep Membuat Bedak Anti Bau Keringat

Bedak anti bau keringat terbuat dari tawas, talc, dan parfum. Bahan-bahan ini dapat menyerap keringat dan mengurangi bau badan. Cara membuatnyapun tidaklah sulit, silahkan dibaca tahapan-tahapannya di bawah ini:


Bahan Baku (Resep/Formula):

  • 100gr Steares Zinzicus
  • 700gr Talk Powder
  • 22gr Salycyl Zuur Powder
  • 22cc Minyak Parfum
  • 160gr Serbuk Tawas (Aluwin Powder)
  • 100gr Boor Zuur Powder

Peralatan:
  • Timbangan dengan berat maksimum 1.000gr
  • Gelas ukur (maat glas) ukuran 100cc dan 250cc
  • Baskom/panci ukuran sedang 
  • Sendok besar/sendok penyu
  • Lumpang kayu dengan penumbukinya, atau bisa juga menggunakan mesin penghalus.
  • kemasan.

Proses pembuatan:
  1. Campurkan dan haluskan 100gr Steares Zinzicus, 700gr Talk Powder, 22gr Salycyl Zuur Powder, 160gr Serbuk Tawas (Aluwin Powder), dan 100gr Boor Zuur Powder. 
  2. Pindahkan bahan yang sudah halus ke baskom. Masukkan 22cc Minyak Parfum, lalu aduk rata.
  3. Kemas bedak yang sudah jadi ke wadah-wadah atau dus-dus kecil yang sudah disiapkan.

Sumber: INDUSTRI RUMAH TANGGA. 'Cara Membuat Bedak Anti Bau Keringat'

Post a Comment for "Bahan dan Resep Membuat Bedak Anti Bau Keringat"